Minggu, 27 Agustus 2017
Kedai Kopi Terfavorit di Sumsel
Berkunjung ke Kota Palembang, Sumatera Selatan, tak lengkap rasanya jika tidak mengunjungi kedai kopi yang satu ini. Kedai kopi yang dicanangkan sebagai kedai kopi terfavorit di Sumatera Selatan versi Badan Ekonomi Kreatif ini memberikan karakter yang berbeda dalam menikmati secangkir kopi.
Melalui desain interior yang unik, terdiri dari berbagai macam atribut kopi mulai dari peta kopi Indonesia, peta kopi Sumatera Selatan, dan siklus pengolahan kopi, Coffeephile mencoba mengedukasi para konsumen agar mencintai kopi negeri sendiri.
Tak hanya melalui desain interior yang unik, Coffeephile juga menyajikan menu-menu ringan yang nikmat dan lezat khas citarasa nusantara. Salah satu yang menjadi andalan adalah Pisang Bakar Saus Kopi, yaitu menu yang dibuat dengan perpaduan pisang dan fla kopi yang formulanya khusus dibuat untuk para pencinta kopi yang berkunjung di kedai.
Selain makanan yang nikmat, Coffeephile memberikan pelayanan yang ramah dan interaktif. Konsumen dapat memesan sendiri menu yang diinginkan, bahkan konsumen dapat turut belajar melukis di atas kopi cappucinno sesuai dengan tema lukisan yang dia inginkan.
Bagi yang menyukai fotografi, Coffeephile juga merupakan tempat yang asyik. Beberapa orang ada pernah menggunakan Coffeephile sebagai lokasi foto pre-weed dan kegiatan ulang tahun. Meskipun hanya terletak di dalam sebuah ruko, photo spot di Coffeephile cukup menarik dan instagramable. Setiap sudut di Coffeephile dapat dieksplorasi untuk menghasilkan angle foto yang unik dan menarik.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Kedai Kopi Terfavorit di Sumsel
Berkunjung ke Kota Palembang, Sumatera Selatan, tak lengkap rasanya jika tidak mengunjungi kedai kopi yang satu ini. Kedai kopi yang dic...
-
Sejarah kopi mencatat asal muasal tanaman kopi dari Abyssinia, suatu daerah di Afrika yang saat ini mencakup wilayah negara Etiopia dan E...
-
Cahya Alam di tanah Semende. Lantunan shalawat menyambut pagi di Desa Datar Lebar, Kecamatan Semende Darat Ulu (SDU), pertanda bagi ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar